Berita Terkini

Jelang Pemilu 2024, KPU Rohul Gelar Syukuran Halal Bi Halal Guna Pererat Silaturahmi

PASIR PENGARAIAN -- KPU Rohul mengadakan Syukuran Halal Bi Halal pada Kamis Malam (4/5/2023) di halaman Kantor KPU Rokan Hulu Jln. Imam Bonjol No. 48 Pasir Pengaraian. Acara dihadiri seluruh Komisioner KPU Rohul beserta Pegawai dan jajaran staf. Acara ditaja guna mempererat silaturahmi di lingkungan Kantor KPU Rokan Hulu.

Acara ini merupakan acara internal KPU Rohul terutama di masa tahapan pemilu. Acara dibuka oleh kata sambutan oleh Sekretaris KPU Rohul Risman Dianto. Selanjutnya diiringi oleh doa bersama yang dipandu oleh Cepi Abdul Husen. 

Sekretaris KPU Rohul Risman Dianto menyatakan bahwa agenda ini cukup baik dan dapat menjadi tradisi budaya. Ia menambahkan, "Silaturahmi keluarga besar KPU Rohul menggungah kembali rasa kekompakan kita, rasa solidaristas kita apalagi  keluarga dan kaum kerabat kita yang jarang bertemu. Lebih saling mengenal dekat lagi, semoga yang kita niatkan dijabah allah, terutama kegiatan kita dalam tahapan pemilu, otomatis kita akan bermunajat diberi kelancaran.

Ketua KPU Rohul Elfendri menyambut baik acara ini. Terakhir, Acara ditutup dengan makan bersama dan foto bersama.

Sebagai informasi, saat ini KPU Rohul tengah berada dalam masa tahapan Pemilu 2024 terutama dalam pengajuan Bacaleg Anggota DPRD Rokan Hulu Pada Pemilu 2024 Hingga tanggal 14 Mei 2023 mendatang. (em/kpu)
 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 39 kali